INTERNET GRATIS: APLIKASI, LAMAN DAN VIDEO CONFERENCE YANG DAPAT DIAKSES UNTUK BDR

GUREE.ID, LHOKSEUMAWE, 1 Oktober 2020, Hai sahabat guree.id selamat beraktifitas semoga hati ini lebih baik. Program kuota internet gratis dari Kemdikbud sudah dikucurkan untuk tahap I tanggal 22 sampai dengan 24 September 2020, dan tahap II tanggal 28 sampai dengan 30 September 2020. Bagi kamu yang sudah keluar namanya dalam daftar Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) dari Kepala sekolah atau Pimpinan  sudah bisa cek apakah kuota internet gratis sudah aktif atau belum, atau akan diberitahukan melalui SMS seperti di bawah ini.

Contoh kuota belajar yang masuk untuk guru

untuk bulan kedua akan berlanjut setelah 30 hari pertama. Kemudian untuk bulan ke 3 dan 4 berlaku selama 75 hari terhitung dari pulsa masuk pada bulan ke 3. Paket kuota Internet gratis diperuntukkan bagi peserta didik, Guru, Mahasiswa dan Dosen.

Besarnya kuota:

  1. Perserta didik PAUD 15 GB Kuota belajar dan 5 GB kuota Umum;

  2. Peserta didik SD,SMP, dan SLTA atau setingkat 30 GB kuota belajar dan 5 GB kuota umum;

  3. Guru untuk semua jenjang 37 GB Kuota belajar dan 5 GB Kuota umum;

  4. Dosen dan Mahasiswa 45 GB Kuota belajar dan 5 GB Kuota Umum. 

Kuota belajar hanya bisa mengakses Laman dan aplikasi pembelajaran yang sebagaimana tabel berikut:

Sedangkan kuota umum, berarti bebas mengakses. 

Bagaimana jika ada peserta didik, guru, dosen dan mahasiswa yang belum keluar SPTJM atau belum terdaftar?

Caranya: Setiap tahap dapat di input Walaupun terlambat tetap bisa diakses. Makanya Kepala sekolah melalui Admin dapodik harus bisa memastikan apakah no ponsel sudah didata semua dan di input.

Aplikasi, Laman dan Video Conference yang dapat diakses 

Aplikasi:

1.Aplikasi dan website Kipin School 4.0
2.Aplikasi dan website Microsoft Education
3. Aplikasi dan website Quipper
4. Aplikasi dan website Ruang Guru
5. Aplikasi dan website Rumah Belajar
6. Aplikasi dan website Sekolah.Mu
7. Aplikasi dan website Udemy
8. Aplikasi dan website Zenius
9. Aplikasi Whatsapp
Laman:
1.aksi.puspendik.kemdikbud.go.id/membaca digital
2. bersamahadapikorona.kemdikbud.go.id
3. bse.kemdikbud.go.id
4. buku.kemdikbud.go.id
5. cambridgeenglish.org
6. elearning.gurudaringmilenial.id
7. guruberbagi.kemdikbud.go.id
8. icando.co.id
9. indihomestudy.com
10. infomedia.co.id
11. kelaspintar.id
12. lms.seamolec.org
13. mejakita.com
14. melajah.id
15. pijarmahir.id
16. rumahbelajar.id
17. setara.kemdikbud.go.id
18. suaraedukasi.kemdikbud.go.id
18. tve.kemdikbud.go.id
19. indonesiax.co.id
20. wekiddo.com
VIdeo Conference:
1.Cisco Webex
2.Google Meet
3.Microsoft Teams
4.U Meet Me
5.Zoom

Silahkan anda berselancar pada aplikasi, Laman dan Video Conference di atas sesuai dengan kebutuhan. Masing-masing aplikasi memiliki kekurangan dan kelebihan pasti anda yang lebih paham. Lakukan inovasi dalam proses pembelajaran BDR supaya dapat berdaya guna dan berhasil guna bagi peserta didik.

Informasi yang kami sajikan di atas dikutip dari buku saku program Kuota belajar bagi siswa, guru dan dosen dari kemdikbud.


0 Comments